Cara dan Resep Memasak

Aneka Resep Masakan Nusantara, Resep Lengkap Masakan Tradisional, Aneka Resep Kue,Roti,Minuman, Aneka Resep Masakan Internasional

Resep Oseng-Oseng Tempe Telur Puyuh

Cara Resep - Oseng-oseng tempe enaknya disantap pada saat makan pagi dan siang. Praktis dan rasanya juga nikmat. Apalagi jika diberi telur puyuh. Berhubung tidak ada persediaan kacang panjang, jadi saya tidak memakai kacang panjang. Yukkk ibu-ibu kita coba mempraktekkannya.

Resep Bahan Oseng-oseng Tempe Telur Puyuh :

  •     250 gram tempe, dipotong kotak 2×2 cm, digoreng sebentar
  •     20 butir telur puyuh, direbus
  •     100 gram kacang panjang, dipotong 3 cm
  •     8 butir bawang merah, diiris
  •     4 siung bawang putih, diiris
  •     2 lembar daun salam
  •     2 cm lengkuas, dimemarkan
  •     3 buah cabai merah besar, diiris serong
  •     3 buah cabai hijau besar, diiris serong
  •     8 buah cabai rawit utuh
  •     2 sendok makan kecap manis
  •     1/2 sendok makan garam
  •     2 sendok teh gula merah sisir
  •     1 sendok makan ebi, diseduh
  •     300 ml kaldu ayam
  •     3 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Oseng-oseng Tempe Telur Puyuh :
  1. Panaskan minyak. Tumis bawang merah, bawang putih, daun salam, dan lengkuas sampai harum.
  2. Masukkan cabai merah, cabai hijau, dan cabai rawit. Aduk sampai layu.
  3. Tambahkan tempe, telur puyuh, dan kacang panjang. Aduk rata.
  4.  Masukkan kecap manis, garam, gula merah, ebi, dan kaldu ayam. 
  5. Aduk sampai matang.
Untuk 6 porsi

Selamat mencoba
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Masakan Jawa dengan judul Resep Oseng-Oseng Tempe Telur Puyuh. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://cara-resep.blogspot.com/2013/04/resep-oseng-oseng-tempe-telur-puyuh.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: Unknown -

Belum ada komentar untuk "Resep Oseng-Oseng Tempe Telur Puyuh"

Post a Comment